Updating Results

KPN Corp

  • 1,000 - 50,000 employees

Management Trainee null

Medan, Karawang, Tangerang, Bekasi, Mempawah dan Bontang

Opportunity Expired

Bangun karir yang lebih baik mulai sekarang. Jadilah bagian dari KPN Corp melalui program pengembangan karir Management Trainee 2024!

Opportunity details

Opportunity Type
Graduate Job

Application dates

Minimum requirements

Accepting International Applications
No
Qualifications Accepted
E
Chemical Engineering
Electrical & Electronic Engineering
Engineering Management
Manufacturing Engineering
Mechanical Engineering

Hiring criteria

Entry pathway

See details

Working rights

Indonesia

  • Indonesian Citizen
  • Indonesian Permanent Resident
Read more

Tentang KPN Corp

KPN Corp merupakan perusahaan induk yang didirikan pada tahun 2019 , namun secara operasional, perusahaan ini telah berjalan sejak tahun 2015, namun dengan identitas yang berbeda. Sebagai unit bisnis, KPN Corp membawahi berbagai komoditas, antara lain perkebunan, semen, properti, perdagangan, pelayaran dan logistik, serta energi.

Yang akan kamu lakukan

Pada program Management Trainee (MT) di KPN Corp ini, kamu akan mendapatkan pelatihan selama 6 bulan. Dengan mengikuti program ini, kamu juga akan terikat dinas kerja dengan perusahaan selama 2 tahun.

Training & pengembangan diri

Tidak kami temukan secara khusus mengenai adanya program pelatihan maupun pengembangan yang diberikan KPN Corp kepada pegawai maupun pemagang mereka. Namun, jika merujuk pada sebagian besar ulasan, di sini kamu akan memiliki kesempatan untuk belajar tidak hanya tentang bidang yang kamu pillih tetapi juga proses kompleks dari bisnis yang ditawarkan perusahaan. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan pengalaman mengunjungi lokasi dan mempelajari langsung proses bisnis perusahaan dimana kamu ditempatkan.

Kompensasi & benefit

Berikut adalah benefit yang ditawarkan KPN Corp pada peserta MT:

  • BPJS (Kesehatan, Ketenagakerjaan, Pensiun, JKK & JKM)
  • Tunjangan hari raya sesuai dengan peraturan pemerintah
  • Setelah lulus pelatihan menjadi pegawai tetap
  • Uang saku
  • Makan 3 (tiga) kali sehari
  • Cucian
  • Seragam
  • Fasilitas Pembelajaran Mess, Olah Raga, Ibadah, Poliklinik

Jenjang karir

Seperti yang telah disebutkan pada bagian benefit di atas, setelah kamu berhasil menyelesaikan program MT ini, maka kamu akan diangkat menjadi pegawai tetap KPN dengan ikatan dinas selama 2 tahun.

Work-life balance

Secara umum, work-life balance di KPN Corp cukup baik dengan rating 3,6 dari skala 5 di media online lainnya. Sementara itu, jika dilihat dari profil perusahaan di laman pencarian, jam operasional kantornya yang ada di Jakarta Selatan adalah pukul 08:30 WIB hingga pukul 17:30 WIB, setiap hari Senin sampai Jumat.

Kultur kerja

Suasana kerja di KPN Corp digambarkan sebagai suasana yang sangat kekeluargaan dan menekankan pada kerja tim. Perusahaan memiliki pendekatan terhadap keberagaman dalam budaya kerjanya. Selain itu, KPN Corp juga memberikan kesempatan yang sama pada setiap orang dalam mengembangkan diri dan didukung oleh pimpinan yang sangat bijaksana.

Tentang kamu

Jika kamu tertarik menjadi MT di KPN Corp ini, maka berikut adalah persyaratan yang perlu kamu penuhi:

  • Fresh Graduate S1 Jurusan Teknik Kimia, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Industri
  • IPK minimal 3
  • Lajang, Maks 25 tahun
  • Tidak buta warna, Tinggi Badan Min. 165cm
  • Bersedia mengikuti pelatihan 6 bulan
  • Bersedia melaksanakan ikatan dinas 2 tahun
  • Bersedia ditempatkan di unit Operasional (Medan, Karawang, Tangerang, Bekasi, Mempawah dan Bontang)

Cara melamar

Berikut hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat melamar program ini:

  • Proses rekrutmen online dilaksanakan mulai bulan Mei 2024
  • Program Specialist Trainee dibuka Juli 2024
  • Harap sertakan email dan nomor WhatsApp yang aktif
  • Proses rekrutmen tidak dipungut biaya

Sumber

Informasi pada laman ini kami rangkum berdasarkan sumber berikut:

  • kpn-corp.com/career/22
  • jobstreet.co.id/companies/kpn-corp-168534038593568/reviews

Hiring criteria

You should have or be completing the following to apply for this opportunity.

Entry pathway
Degree or Certificate
Minimum Level of Study
Bachelor or higher
Minimum Grade
  • 3 GPA (4 point)
Study Field
E
Chemical Engineering
Electrical & Electronic Engineering
Engineering Management
Manufacturing Engineering
Mechanical Engineering

Work rights

The opportunity is available to applicants in any of the following categories.

country
eligibility

Indonesia

Indonesia

Indonesian Citizen

Indonesian Permanent Resident