Gambaran Perusahaan: Perusahaan yang bergerak di bidang distribusi dan logistik yang menjadi distributor tunggal dari Orang Tua Group.
Misi: 1. Melakukan berbagai program pembinaan yang berorientasi pada pembinaan sikap kerja yang produktif dan profesional.
2. Meningkatkan mutu pelayanan perusahaan.
3. Menghasilkan profit yang sebesar-besarnya.
4. Memperluas jaringan logistik ke setiap daerah.
Jumlah Karyawan: lebih dari 10.000 orang
Terkenal dengan: PT Arta Boga Cemerlang berhasil mendapat pengakuan sebagai perusahaan distributor terbaik di Indonesia kategori The Best Food and Distributor dalam Corporate Image Award IMAC (Indonesia Most Admired Company) setiap tahunnya.
Hal-hal Terbaik: PT Arta Boga Cemerlang merupakan perusahaan yang cocok bagi para pemula untuk memulai karir, terutama bagi mereka yang menyukai bidang penjualan. Pelatihan mengenai cara menjual dan memasarkan produk diberikan dengan sangat baik didukung oleh lingkungan kerja yang bersahabat. Perusahaan juga memberikan benefit yang baik bagi karyawannya seperti adaya tunjangan kesehatan.
Hal-hal yang Tidak Begitu Baik: Beban kerja yang sangat banyak dan jam kerja melebihi standar pada divisi-divisi tertentu. Kurang sesuai bagi wanita yang ingin bekerja di perusahaan ini sambil mengurus rumah tangga.
PT Arta Boga Cemerlang memulai usahanya sejak tahun 1985 di bidang distribusi. Dengan komitmen kuat serta usaha keras secara terus menerus, perusahaan ini mampu mengukuhkan dirinya sebagai perusahaan distributor terbaik di Indonesia.
Setiap tahunnya, PT Arta Boga Cemerlang berhasil meraih penghargaan sebagai The Best Food and DIstributor pada Corporate Image Award IMAC (Indonesia Most Admired Company). Diraihnya peghargaan ini menjadikan bukti bahwa perusahaan ini adalah yang terbaik di bidangnya di Indonesia.
Trustworthiness merupakan nilai fundamental yang sangat penting yang dipercaya oleh Arta Boga Cemerlang. Perusahaan ini mengutamakan profesionalisme, ketepatan waktu dalam pengiriman dan luasnya jangkauan wilayah distribusi menjadikan Arta Boga Cemerlang sebagai distributor tunggal Orang Tua Group. Mereka berhasil menghantarkan produk-produk OT ke tangan konsumen yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Arta Boga Cemerlang memiliki jaringan distribusi dan logistik yang tangguh, baik di kota besar maupun kecil di seluruh Indonesia. Perusahaan juga berpengalaman selama puluhan tahun dalam memasarkan beraneka ragam produk dalam kategori yang berbeda mulai dari produk-produk bersiklus hidup pendek yang membutuhkan pengawasan ketat sampai ke produk-produk inovatif yang memerlukan proses penanganan secara khusus.
Tim distribusi Arta Boga Cemerlang terbagi dalam tiga divisi pemasaran yaitu, divisi Food & Confectionaries (FC) yang menjual produk makanan, divisi Personal Care (PC) yang menjual produk non makanan, dan divisi Sweet Water Plus (SW+) yang menjual produk minuman. Perusahaan terus berupaya memperkuat jaringan di pasar tradisional maupun pasar modern seperti minimarket, supermarket, dan hypermarket.
Seiring dengan perkembangan bisnis Orang Tua Group, jumlah cabang Arta Boga Cemerlang juga semakin bertambah. Dengan tujuan untuk bisa melayani setiap wilayah dengan waktu maksimal, Arta Boga Cemerlang telah melakukan ekspansi hingga ke daerah-daerah terpencil di Indonesia.
Dari ulasan orang-orang yang pernah atau sedang bekerja di PT Arta Boga Cemerlang, secara keseluruhan menyatakan bahwa perusahaan memberikan gaji dan tunjangan yang baik. Perusahaan ini juga cocok bagi para pemula yang baru menyelesaikan pendidikan dan tertarik pada bidang penjualan.
Di sisi lain, banyak karyawan yang mengeluhkan kurang baiknya manajemen waktu yang diterapkan perusahaan. Banyak yang mengeluhkan jam kerja yang panjang (sering lembur), tetapi kurang jelas dalam slip gaji mengenai honor tambahan lemburnya. Berlebihnya jam kerja juga mengakibatkan kurangnya waktu dengan keluarga, sehingga dikatakan mereka yang ingin bekerja sambil mengurus rumah tangga akan kurang cocok bekerja di perusahaan ini.
Dari situs review kerja, 73% orang yang bekerja di Arta Boga Cemerlang merekomendasikan teman mereka untuk bekerja di sini dan 76% mendukung kepemimpinan dan kebijakan yang diterapkan CEO. Sementara untuk potensi pengembangan karyawan cukup rendah sekitar 37%. Keseimbangan kerja, manajemen dan budaya perusahaan adalah sektor yang mendapat nilai agak rendah sementara sektor gaji dan tunjangan serta jenjang kariri menunjukkan nilai yang lebih tinggi. Secara keseluruhan tingkat kepuasan karyawan ada pada skor 3,1 dari 5.
Proses rekrutmen karyawan pada umumny dilakukan secara bertahap. Pihak HRD akan menyeleksi berkas lamaran yang diterima kemudian kandidat yang memenuhi kriteria akan dihubungi. Secara garis besar prose rekrutmen dimulai dari Screening CV (seleksi administrasi berkas), wawancara HRD, wawancara dengan atasan HRD/manajer/perwakilan owner, dan tes psikotes. Adapun tahapan proses ini bisa jadi berbeda (lebih sederhana) sesuai dengan posisi yang dilamar dan letak kantornya apakah yang di pusat/kota atau di daerah.
Jenjang karir di PT Arta Boga Cemerlang cukup bagus, apalagi perusahaan dikenal memberikan standar gaji yang cukup tinggi pada karyawan disertai tunjangan kesehatan penuh. Akan tetapi tidak sedikit juga yang mengeluhkan sistem manajemen yang kurang optimal dalam mengatur jam dan beban kerja karyawan pada tiap divisi. Sistem lembur yang kurang jelas karena banyak yang bekerja di lapangan menjadi sorotan bagi mereka yang ingin mengembangkan karir di sini.
PT Arta Boga Cemerlang memberikan gaji yang tinggi sesuai dengan beban kerja. Tunjangan kesehatan diberikan secara penuh dan dapat diakses pada fasitlitas kesehatan BPJS sesuai aturan negara.
Benefit karyawan
Libur dan cuti
⛔ Bonus cuti tahunan
⛔ Bonus cuti parental
✅ Cuti tanpa gaji (unpaid)
Keuangan & kontrak
✅ Pegawai tetap
⛔ Bonus awal kerja
✅ Insentif Kerja
⛔ Saham perusahaan
Fleksibilitas
⛔ Kerja full remote
⛔ Kerja partial remote
⛔ Jam kerja flexible
Keluarga & kesehatan
⛔ Penitipan anak
⛔ Sarana olahraga
⛔ Ramah hewan peliharaan
⛔ Mental health days
Asuransi
✅ Rawat Inap
✅ Rawat Jalan
✅ Dental
✅ Kehamilan/Persalinan
Keuntungan tambahan
✅ Program Pemilikan Kenadaraan (Car Ownership Program)
✅ Uang Makan
✅ Uang BBM (bagi posisi sales)
Management Trainee Supervisor at Arta Boga Cemerlang